speaker

Hubungan Investor

ANJ TUNJUK DIREKTUR UTAMA BARU

02 Nov 2021

 

Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJ) menunjuk Lucas Kurniawan untuk menggantikan posisi Istini T. Siddharta sebagai Direktur Utama. 

Pada RUPSLB yang diselenggarakan pada hari ini juga disetujui pengangkatan Geetha Govindan sebagai Wakil Direktur Utama ANJ, serta pengangkatan Aloysius D'Cruz dan Nopri Pitoy sebagai Direktur ANJ.

“Pada RUPSLB ini, kami mengukuhkan pengunduran diri Ibu Istini T. Siddharta sebagai Direktur Utama serta pengangkatan Bapak Lucas Kurniawan sebagai Direktur Utama ANJ yang baru. Kami ucapkan terima kasih kepada Ibu Istini atas pengabdiannya selama lebih dari 20 tahun berkarya di ANJ. Selanjutnya Ibu Istini diangkat sebagai Komisaris ANJ. Bapak Lucas akan meneruskan kepemimpinan dan memandu Perusahaan untuk fokus pada Pengembangan Bertanggung Jawab dan memenuhi ambisi keberlanjutannya,” ujar Adrianto Machribie, Komisaris Utama ANJ.

Istini T. Siddharta telah bergabung dengan Grup ANJ sejak 2000 sebagai Direktur Keuangan dan ditunjuk sebagai Direktur Utama pada 1 Januari 2016. Sementara, Lucas Kurniawan sebelumnya menjabat sebagai Direktur Keuangan sejak 2014 dan diangkat sebagai Wakil Direktur Utama pada Juni 2021.

Berdasarkan RUPSLB, maka susunan Dewan Komisaris dan Direksi ANJ adalah sebagai berikut:

Dewan Komisaris:

Komisaris Utama (Independen): Adrianto Machribie

Komisaris: George Santosa Tahija

Komisaris: Sjakon George Tahija

Komisaris: Anastasius Wahyuhadi

Komisaris: Istama Tatang Siddharta

Komisaris Independen: J. Kristiadi

Komisaris Independen: Darwin Cyril Noerhadi

Komisaris: Istini Tatiek Siddharta

Direksi:

Direktur Utama : Lucas Kurniawan

Wakil Direktur Utama: Geetha Govindan

Direktur : Naga Waskita

Direktur: Aloysius D'Cruz

Direktur: Nopri Pitoy

  

Baru baru ini, ANJ mengumumkan hasil kinerja kuartal III dengan mencatatkan kenaikan laba bersih yang signifikan. ANJ berhasil mencatatkan pendapatan sebesar USD 190,9 juta sampai dengan kuartal ketiga 2021, mengalami kenaikan sebesar 61,3%. Laba bersih ANJ sampai dengan kuartal ketiga 2021 adalah sebesar USD 26 juta, meningkat 1.710% jika dibandingkan dengan laba bersih sebesar USD 1,4 juta pada kuartal ketiga 2020.

Sampai dengan 30 September 2021, ANJ telah menghasilkan total produksi Tandan Buah Segar (TBS) sebesar 645.299 MT atau naik sebesar 13,5% dibandingkan dengan produksi TBS periode yang sama tahun sebelumnya. Produksi minyak kelapa sawit (Crude Palm Oil) dan inti sawit (Palm Kernel) juga mengalami kenaikan masing-masing sebesar 12,3% dan 9,5% menjadi 200.661 MT dan 39.146 MT  sampai dengan kuartal ketiga 2021.

Selain itu, ANJ juga mencatat kenaikan volume penjualan CPO dan PK masing-masing sebesar 11,2% dan 11,6% menjadi sebesar 204.372 MT dan 39.871 MT pada kuartal ketiga 2021. Sepanjang tahun ini, tren harga CPO terus meningkat, sehingga ANJ mencatat Harga Jual Rata-rata (HJR) CPO sebesar USD 752/MT, lebih tinggi 34,0% dari periode yang sama tahun lalu yaitu sebesar USD 561/mt. Sementara itu, Harga Jual Rata-rata PK adalah sebesar USD 479/mt atau lebih tinggi 61,4% dibandingkan dengan periode tahun lalu.

 

Artikel Lainnya

ANJAS GELAR SAFARI RAMADAN DI ANGKOLA SELATAN, PERKUAT SILATURAHMI DAN JALIN KEAKRABAN DENGAN MASYARAKAT
08 Apr 2024

Tapanuli Selatan – PT Austindo Nusantara Jaya Agri Siais (ANJAS), anak usaha dari PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJ) kembali menyelenggarakan kegiatan Safari Ramadan di Dusun Binasari, Lingkungan Labalasiak dan Lingkungan Janji Matogu, Kelurahan Pardomuan, Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Rangkaian kegiatan Safari Ramadan 1445 Hijriah berlangsung di mesjid Masjid Al-Hidayah Janjimatogu pada tanggal dan Mesjid Al-Falah Binasari 26 dan 28 Maret 2024.

KAL GELAR SAFARI RAMADAN DAN BUKA BERSAMA DI MATAN HILIR UTARA
03 Apr 2024

Ketapang – PT Kayung Agro Lestari (KAL), anak usaha PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJ) yang berada di Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat, mengadakan kegiatan Safari Ramadan di Kecamatan Matan Hilir Utara. Kegiatan tersebut meliputi buka bersama dengan masyarakat dan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), serta penyaluran donasi pada Rabu (27/03).

SMM DUKUNG PETANI SAWIT BELITUNG TIMUR DENGAN PENYERAHAN PREMI MINYAK SAWIT BERKELANJUTAN
28 Mar 2024

Belitung Timur – PT Sahabat Mewah dan Makmur (SMM), anak usaha dari PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJ), kembali memberikan penghargaan kepada para petani mitranya melalui lima koperasi. Penghargaan ini berupa premi hasil penjualan minyak sawit berkelanjutan dengan total senilai Rp 442.283.998. Penyerahan premi ini dilakukan secara simbolis kepada perwakilan masing-masing koperasi di ANJ Learning Center pada 27 Maret 2024.