speaker

Hubungan Investor

Kemajuan Pesat Konstruksi Pabrik Kelapa Sawit ANJ di Papua Barat

06 Mei 2019

 

Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) di PMP, sebagai satu dari tiga proyek infrastruktur penting Perusahaan di Papua Barat, telah mengalami kemajuan yang pesat dan akan menjalankan fase uji coba (commissioning) di bulan Mei ini.

Direktur Keuangan Lucas Kurniawan, yang mengunjungi Sorong Selatan (1/1/2019) untuk melihat pembangunan mill menilai konstruksi pabrik “kemajuannya sangat pesat”. Proyek ini bersamaan dengan jembatan Tatakera dan pelabuhan Karekano merupakan tiga proyek infrastruktur strategis ANJ di Papua Barat.

“Mudah-mudahan mill akan segera siap beroperasi. Memang ada kemunduran (jadwal) sekitar satu bulan sehingga kita baru akan uji coba di bulan Mei,” ujar Lucas, yang didampingi GM PPM Ali Dinar Nur, GM PMP Bambang Wijanarko dan Head of Project Engineering Charles Manalu.

Pembangunan jalur jalan yang menghubungkan pelabuhan Karekano menuju jembatan Tatakera “sudah sangat bagus dan sampai ke bibir sungai”, kata Lucas, mengapresiasi hasil kerja keras tim gabungan di Sorong Selatan dan juga di Jakarta.  

Menurut Lucas, pengerjaan infrastruktur jembatan Tatakera akan mengalami keterlambatan. Namun, dia optimis konstruksi akan terus berjalan dan dapat selesai dan siap beroperasi sebelum awal Kuartal III 2019.

“Resiko yang paling besar sehubungan dengan infrastruktur adalah penyelesaian jembatan Tatakera, dimana kemungkinan mundurnya akan cukup signifikan. Semoga tidak terlalu lama karena jembatan Tatakera sangat penting bagi kita untuk mengirim TBS dari PPM ke mill,” tambahnya.

Jembatan Tatakera akan menjadi akses bagi PPM untuk mengirim TBS ke mill di PMP dan sebaliknya akan menjadi jalur pengiriman minyak kelapa sawit dari mill menuju Pelabuhan Jamarema. Sedangkan Pelabuhan Karekano sendiri merupakan dermaga khusus untuk angkutan logistik dan orang, yang saat ini juga sedang dalam proses pengerjaan.     

ANJ telah memulai proses pembangunan pabrik kelapa sawit, yang akan memiliki kapasitas sebesar 90 MT per jam pada tahun 2021 mendatang. ANJ merencanakan pembangunan lini pertama (kapasitas: 45 MT per jam) selesai pada kuartal kedua 2019, bersamaan dengan produksi TBS pertama dari perkebunan PMP dan PPM.

 

Artikel Lainnya

ANJAS GELAR SAFARI RAMADAN DI ANGKOLA SELATAN, PERKUAT SILATURAHMI DAN JALIN KEAKRABAN DENGAN MASYARAKAT
08 Apr 2024

Tapanuli Selatan – PT Austindo Nusantara Jaya Agri Siais (ANJAS), anak usaha dari PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJ) kembali menyelenggarakan kegiatan Safari Ramadan di Dusun Binasari, Lingkungan Labalasiak dan Lingkungan Janji Matogu, Kelurahan Pardomuan, Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Rangkaian kegiatan Safari Ramadan 1445 Hijriah berlangsung di mesjid Masjid Al-Hidayah Janjimatogu pada tanggal dan Mesjid Al-Falah Binasari 26 dan 28 Maret 2024.

KAL GELAR SAFARI RAMADAN DAN BUKA BERSAMA DI MATAN HILIR UTARA
03 Apr 2024

Ketapang – PT Kayung Agro Lestari (KAL), anak usaha PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJ) yang berada di Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat, mengadakan kegiatan Safari Ramadan di Kecamatan Matan Hilir Utara. Kegiatan tersebut meliputi buka bersama dengan masyarakat dan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), serta penyaluran donasi pada Rabu (27/03).

SMM DUKUNG PETANI SAWIT BELITUNG TIMUR DENGAN PENYERAHAN PREMI MINYAK SAWIT BERKELANJUTAN
28 Mar 2024

Belitung Timur – PT Sahabat Mewah dan Makmur (SMM), anak usaha dari PT Austindo Nusantara Jaya Tbk. (ANJ), kembali memberikan penghargaan kepada para petani mitranya melalui lima koperasi. Penghargaan ini berupa premi hasil penjualan minyak sawit berkelanjutan dengan total senilai Rp 442.283.998. Penyerahan premi ini dilakukan secara simbolis kepada perwakilan masing-masing koperasi di ANJ Learning Center pada 27 Maret 2024.