speaker

Tata Kelola Perusahaan

Values Champion

ANJ berupaya membangun budaya perusahaan berdasarkan tiga nilai hakiki kami, yaitu Integritas, Menghargai Sesama Manusia dan Lingkungan, serta Peningkatan Kemampuan secara Berkesinambungan. Ketiga nilai ini menjadi landasan untuk semua tujuan, kebijakan dan operasi kami. Di semua kantor dan perkebunan, kami telah menunjuk satu hingga tiga Values Champion yang, di samping tugas rutin mereka, juga membantu mencontohkan dan mengkomunikasikan nilai-nilai ANJ di antara rekan kerja mereka. Dengan cara ini, kami bertekad untuk memastikan nilai-nilai ini dipahami, diinternalisasi dan ditegakkan di seluruh organisasi. Jika diperlukan, mereka juga berperan sebagai perantara antara manajemen dan karyawan, misalnya dengan memfasilitasi karyawan dalam mengajukan keluhan, menyuarakan keluhan atau menemukan bantuan yang sesuai. Terdapat 35 Values Champion dan 4 Kader Values Champion di seluruh organisasi pada akhir tahun 2022.  

Values Champion membuat laporan bulanan tentang apa yang mereka amati sehubungan dengan tindakan dan perilaku yang mewujudkan atau bertentangan dengan nilai-nilai. Laporan tersebut ditinjau, dianalisis dan dikonsolidasikan oleh Komite Values Champion, lalu analisis ini diserahkan kepada ‘Values Guardian’ Perseroan, saat ini Komisaris George Santosa Tahija dan Anastasius Wahyuhadi, yang dapat mengambil tindakan lebih lanjut jika diperlukan. Values Champion juga bertanggung jawab untuk segera melaporkan tindakan apapun yang perlu mendapat perhatian segera. 

Pada tahun 2022, program ANJ Values Champion telah menyelenggarakan 35 sesi sosialisasi kepada karyawan dan pemangku kepentingan di seluruh unit operasional perusahaan. Sesi sosialisasi tersebut menjelaskan pedoman perilaku dalam menerapkan nilai-nilai ANJ, termasuk didalamnya menjelaskan mengenai perilaku kolaborasi dengan orang-orang dari latar belakang yang beragam, kejujuran, keterbukaan pikiran, dan pedoman perilaku lainnya.