speaker

Hubungan Investor

BERITA & KEGIATAN

KAL BERIKAN PELATIHAN DASAR KARHUTLABUN KEPADA KTPA DAN DAMKAR

01 Apr 2022

Ketapang – Untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan bagi para anggota Kelompok Tani Peduli Api (KTPA) dan regu Damkar PT Kayung Agro Lestari (KAL), anak perusahaan PT Austindo Nusantara Jaya Tbk yang berlokasi di Ketapang, Kalimantan Barat bekerja sama dengan Manggala Agni Daop Ketapang mengadakan pelatihan pada 29 Maret 2022 hingga 31 Maret 2022.

Baca lebih lanjut

KAL BERIKAN PREMI MINYAK SAWIT BERKELANJUTAN KEPADA 642 PETANI DI KETAPANG, KALIMANTAN BARAT

28 Mar 2022

Ketapang – PT Kayung Agro Lestari (KAL), anak perusahaan dari PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJ), melakukan pembagian premi hasil penjualan minyak sawit bersertifikasi senilai Rp 480.336.648 kepada Koperasi Laman Mayang Sentosa (LMS) yang menaungi 624 petani di kantor Koperasi LMS, Desa Laman Satong, Kecamatan Matan Hilir Utara pada minggu lalu, 22 Maret 2022. Adapun nilai premi yang diberikan pada tahun ini mengalami kenaikan sebesar 48% dari tahun sebelumnya.

Baca lebih lanjut

HADAPI PERUBAHAN IKLIM, ANJ LAKUKAN SOSIALISASI PENTINGNYA ESG KEPADA MASYARAKAT DAN PEMERINTAH DAERAH

24 Mar 2022

Ketapang – World Resources Institute pada tahun 2021 mencatat Indonesia termasuk ke dalam sepuluh negara penyumbang gas rumah kaca terbesar di dunia. Selain itu, sektor kelapa sawit sering dikaitkan dengan dampak lingkungan negatif seperti deforestasi, hilangnya keanekaragaman hayati,degradasi ekosistem lahan gambut, dan kebakaran hutan. Oleh karena itu, PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJ) melalui anak perusahaannya, PT Kayung Argo Lestari (KAL) melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat dan pemerintah daerah mengenai pentingnya ESG dan Nol Deforestasi.

Baca lebih lanjut

KAL TANAMKAN EDUKASI KELESTARIAN LINGKUNGAN KEPADA ANAK SEKOLAH

23 Mar 2022

Ketapang – Bumi telah tercipta jutaan tahun yang lalu, mengalami begitu banyak proses pembentukan dan perubahan sampai keadaannya seperti sekarang ini. Kelestarian sumber daya alam (SDA) di bumi patut untuk dilakukan. Alam telah memberikan berbagai kebutuhan manusia lewat serangkaian proses yang tak singkat. Terdapat siklus yang harus dijaga untuk keberlanjutan lingkungan hidup, bumi, dan manusia. Maka dari itu, diperlukan adanya kesadaran dari setiap individu di bumi untuk menjaga kelestarian sumber daya alam tersebut.

Baca lebih lanjut

ANJA BERIKAN BANTUAN UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS PERTANIAN DESA TOBING JAE

22 Mar 2022

Padang Lawas – PT Austindo Nusantara Jaya Agri Binanga (ANJA), anak usaha PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJ) baru-baru ini memberikan bantuan satu buah unit mesin pompa air untuk mendukung peningkatan produktivitas tanaman padi yang dikelola oleh Kelompok Tani Sinar Jaya 1 dan 2 yang berlokasi di Desa Tobing Jae, Kecamatan Huristak, Kabupaten Padang Lawas.

Baca lebih lanjut

PMP DAN PPM BERIKAN 1.000 VAKSIN BOOSTER DI SORONG SELATAN

21 Mar 2022

Sorong Selatan – PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJ) melalui dua unit usahanya yang terletak di Sorong Selatan Papua Barat, PT Putera Manunggal Perkasa (PMP) dan PT Permata Putera Mandiri (PPM), bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Sorong Selatan, tim Puskesmas Kais dan Metemani, berhasil memberikan 1.000 vaksin booster bagi para karyawan dan BKO TNI-POLRI pada 16/3 – 18/3 berlokasi di hexagon PMP and PPM. Kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi perusahaan dalam membantu program percepatan pemberian vaksin booster bagi dunia usaha dari pemerintah.

Baca lebih lanjut